Cara Membuat Logo Untuk Header Blog


Cara Membuat Logo Untuk Header Blog

Cara Membuat Logo untuk Header Blog - Penggunaan logo pada blog atau website merupakan hal yang disarankan untuk membuat 'ciri khas' blog/website kalian yang tentunya berbeda dengan website lainnya. Jika kalian tertarik ingin mencoba membuat logo pada blog silahkan simak cara ini. Selain untuk membuat logo pada blog/website, cara ini juga bisa digunakan untuk membuat tulisan keren. 
 
 


1. Buatlah bentuk atau desain tulisannya
 
Buatlah tulisan di cooltext.com. Sebagai contoh, saya akan membuat logo sesuai Blog ini. Tetapi kalian bisa membuat logo kalian seperti yang kalian inginkan.
 
Kalian bisa mengatur Text Size, Font, Logo, Shadow, Image, dan Composite.  Tapi yang paling penting, tentukan Text Size agar dapat disesuaikan dengan logo yang kalian buat.

2. Tentukan gambar untuk logo anda

Sebelum membuat logo, tentukan dahulu gambar logonya dan pastikan gambarnya adalah file png dan ukuran size yang kecil. Sebagai contoh saya ingin membuat logo untuk blog saya ini (yang bertema tentang game dan internet), jadi saya hanya perlu mencari gambar di google dengan kata kunci 'Game Icon'.
  


 Nah, akan muncul banyak gambar konsol game yang menjadi ikon dari game. Kalian hanya akan memilih salah satu dari gambar diatas.

3. Menggabungkan tulisan dan gambar

Setelah mempunyai tulisan dan gambar untuk logo, sekarang mari kita gabungkan tulisan dan gambar menggunakan photoshop (Saya menggunakan Adobe Photoshop CS3 Extended)

1. Buka gambar dan tulisan logo milik kalian dengan cara klik FILE + OPEN.



2. Pergi ke tulisan logo kemudian klik move tool, klik pada tulisan logo dan seret logo ke Gambar Logo lalu lepas.

 Sehingga menjadi seperti ini:


 3. Klik FILE > SAVE AS > PILIH PNG untuk format > SAVE > OK, dengan begitu kalian sudah membuat logo kalian sendiri.

Selain untuk membuat logo, cara ini juga dapat digunakan untuk membuat banner, banner iklan, atau yang lainnya. Kalian juga bisa memodifikasi sesuai dengan imajinasi anda, saya yakin kalian akan menjadi lebih kreatif.

Untuk memasang logo pada header blog, silahkan kunjungi Cara Memasang Logo Pada Header Blog
Tag : Blog
Powered by Blogger.
Back To Top